Prepress atau Pracetak digital adalah semua proses persiapan yang dilakukan sebelum cetak dengan menggunakan perangkat komputer, mulai dari input data sampai desain siap cetak atau final artwork.
Dalam pembuatan desian gambar untuk mendapatkan hasil cetakan yang baik, berkualitas, tidak rusak maupun blur, kita perlu mengerti mengenai jenis-jenis gambar yang akan kita desain. Adapun jenis gambar yang dapat dipresentasikan melalui komputer ada 2 jenis yaitu Vektor dan Bitmap. Kedua jenis gambar tersebut memiliki karakteristik yang berbeda, sehingga dalam pengaplikasian softwarenya pun juga akan berbeda pula. Berikut dibawah ini merupakan penjelasan mengenai Vektor dan Bitmap.
PENGERTIAN VEKTOR DAN BITMAP
1. Vektor
Vektor merupakan objek gambar yang dibentuk melalui garis-garis dan kurva dengan menggunakan rumus matematika tertentu.
Kelebihan dan kekurangan pada vektor
Kelebihan
|
Kekurangan
|
Gambar flexible dan memiliki resolusi independen (tidak tetap) dapat diubah ukurannya tanpa menurunkan mutu kualitas gambarnya
|
Tidak dapat menghasilkan objek gambar vektor utama ketika mengkonversi objek gambar jenis bitmap
|
Ruang penyimpanan untuk objek gambar relatif kecil
| |
Dapat dicetak dalam resolusi tingggi
| |
Menggambar atau menyunting vektor relatif lebih mudah
| |
Dapat digunakan dalam gambar geometris yang sederhana, warna solid, atau dapat digradasi tanpa terlalu banyak variasi warna. Cocok untuk logo dan desain
|
2. Bitmap
Bitmap merupakan objek gambar yang dibentuk melalui titik-titik dan kombinasi warna.
Bitmap juga dikenal dengan istilah raster. Raster sendiri merupakan kumpulan titik-titik yang biasa disebut dengan pixel (picture element). Biasanya dinyatakan dalam bentuk dpi (dot per inch) atau ppi (pixel per inch)
Kelebihan dan kekurangan pada Bitmap
Kelebihan
|
Kekurangan
|
Dapat ditambahkan efek khusus sehingga dapat membuat objek tampilan sesuai keinginan
|
Resolusi depeden (tetap). Tidak dapat diubah ukurannya. Akan bermasalah apabila gambar diperbesar
|
Dapat menghasilkan objek gambar bitmap dan objek gambar dengan cara mudah dan cepat
|
Ruang penyimpanan untuk objek gambar relatif besar
|
Memiliki gradasi warna yang lebih nyata dan luwes, serta mampu menangkap nuansa warna alami
|
Apabila dicetak dalah resolusi rendah gambar akan terlihat pecah/rincian kurang
|
Dapat digunakan dalam gambar yang kompleks, berupa ragam warna atau bentuk beraneka. Seperti foto hasil bidikan kamera
|
PERBEDAAN VEKTOR DAN BITMAP
Faktor Pembeda
|
Vektor
|
Bitmap
|
Penyusun
|
Disusun oleh objek geometris berupa garis dan kurva
|
Disusun oleh titik-titik yang disebut pixel
|
Kualitas gambar
|
Tidak dipengaruhi oleh resolusi
|
Dipengaruhi oleh resolusi
|
Gambar ketika di zoom
|
Tidak pecah, rusak, ataupun blur
|
Akan pecah dan rusak
|
Ruang penyimpanan
|
Relatif kecil
|
Relatif besar
|
Kegunaan
|
Digunakan untuk gambar yang lebih sederhana (seperti logo dan desain gambar)
|
Digunakan untuk gambar yang kompleks (seperti foto hasil bidikan kamera)
|
Format Penyimpanan
|
AI, FH, EPS, CDR, CMX, CGM, DXF, WMF, FLV dll
|
BMP, TIF, GIF, JPEG, JPG, PNG, PICT, PCX, PSD dll
|
Aplikasi Software
|
Coreldraw, Macromedia Freehand, Adobe Ilustrator, Flash, AutoCAD, Windows Metafile, Corel Exchange dll
|
AdobePhotoshop, MS Paint, Corel Photopaint, Macintosh dll
|